WhatsApp Icon

Baznas Salurkan Santunan Zakat Fitrah di Takmir Masjid Al-Hikmah

baznas-salurkan-santunan-zakat-fitrah-di-takmir-masjid-al-hikmah

28/03/2025  |  Penulis: Admin Wildan

Bagikan:URL telah tercopy
Baznas Salurkan Santunan Zakat Fitrah di Takmir Masjid Al-Hikmah

BAZNAS Sampang.

SAMPANG - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sampang kembali menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat yang membutuhkan, khususnya menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah. Kali ini, Baznas menyalurkan bantuan santunan zakat fitrah kepada sejumlah mustahik yang berada di lingkungan Takmir Masjid Al-Hikmah, Jalan Imam Ghazali, Sampang.

Kegiatan penyaluran yang berlangsung pada Jum'at (28/03/2025) tersebut dihadiri oleh perwakilan Baznas Kabupaten Sampang, pengurus Takmir Masjid Al-Hikmah, serta para penerima manfaat. Suasana haru dan bahagia terpancar dari wajah para mustahik saat menerima bantuan berupa paket sembako berisi kebutuhan pokok.

Ketua Baznas Kabupaten Sampang, Drs. KH. Abd. Rouf Alhitamy, dalam sambutannya menyampaikan bahwa penyaluran zakat fitrah ini merupakan salah satu program rutin Baznas di bulan Ramadan. "Zakat fitrah yang telah ditunaikan oleh para muzaki melalui Baznas, kita salurkan kembali kepada saudara-saudara kita yang berhak menerimanya. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban mereka dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri," ujarnya.

Sementara itu, Pengurus Takmir Masjid Al-Hikmah, menyampaikan rasa terima kasih kepada Baznas atas perhatian dan bantuan yang telah diberikan kepada warga di sekitar masjid. "Kami sangat bersyukur atas sinergi yang baik antara Baznas dan Takmir Masjid Al-Hikmah. Bantuan ini sangat berarti bagi para mustahik, dan kami berharap kerjasama ini dapat terus berlanjut di masa yang akan datang," tuturnya.

Para penerima manfaat pun rasa syukur dan kegembiraan mereka atas bantuan yang telah diterima. Mereka mendoakan agar para muzaki senantiasa diberikan keberkahan dan Baznas dapat terus menjalankan amanahnya dengan baik.

Kegiatan penyaluran santunan zakat fitrah ini merupakan wujud kepedulian Baznas Kabupaten Sampang dalam membantu sesama, sekaligus mempererat tali silaturahmi antarumat Islam, khususnya di bulan suci Ramadan. Diharapkan, bantuan ini dapat memberikan kebahagiaan dan kemudahan bagi para mustahik dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.

Kontributor : Wildanul Khoir

Bagikan:URL telah tercopy
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat